Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tetrodotoksin, Racun Ikan Buntal/Ikan Fugu yang Sangat Mematikan

Ikan buntal memiliki racun yang sangat mematikan yang disebut tetrodotoksin. Waspadalah jika Anda menjumpai ikan yang tidak dikenal atau mempunyai bentuk yang aneh. Berawal dari ketidaktahuan, bisa berakibat petaka. Pastikan ikan yang akan Anda makan bukanlah ikan fugu/ikan buntal atau ikan berbahaya lainnya. Karena kejadian-kejadian maut sebab mengkonsumsi ikan buntal , memang ada yang disebabkan ketidaktahuan.
ikan fugu
Sumber gambar: wikimedia common


Ada juga orang yang mengkonsumsi ikan fugu meskipun dia sudah tahu kalau ikan itu ikan fugu. Tentunya ikan fugu tersebut sudah diproses untuk diambil bagian yang tidak beracun. Ikan fugu yang diolah sebagai makanan terkenal di negara Jepang. Butuh perlakuan khusus, pisau khusus bahkan koki khusus untuk mengolah fugu untuk dimakan. Koki yang memasak fugu tersebut harus sudah bersertifikasi dan sudah menjalani proses pelatihan selama bertahun-tahun.

Ikan buntal mengandung racun yang mematikan pada organ-organnya terutama kulit, indung telur,  dan hati. Organ hati adalah bagian paling enak dalam ikan buntal tetapi bagian ini pula yang paling beracun. Sebaiknya Anda jangan main-main, meskipun Anda hanya mencicipi sedikit saja organ ikan buntal, tetap saja itu mematikan. Bahkan dagingnya pun jika pengolahannya kurang berhati-hati, itu bisa mematikan karena terkontaminasi racun tetrodotoksin.

Racun ikan buntal disebut-sebut lebih berbahaya dari sianida. Ada yang menyebut racun ikan buntal 20 kali lebih berbahaya dari sianida ada juga yang menyebutnya 1200 kali lebih berbahaya. Bahkan ada juga yang menyebutnya dengan nominal yang lebih besar. Yang jelas tetrodotoksin jauh lebih berbahaya dari sianida.
ikan buntal
Sumber gambar: pixabay

Racun ikan buntal sampai sekarang belum ditemukan obat penawarnya. Penanganan keracunan ikan buntal hanya dilakukan dengan mengosongkan isi perut, memakan arang untuk mengikat racun, dan memberikan bantuan kedokteran supaya racun berkurang.

Sebaiknya Anda jangan mencoba mengolah sendiri ikan fugu. Cari saja makanan lain yang lebih aman.

Referensi: Wikipedia dan sumber lain

Kunjungi:

Posting Komentar untuk "Tetrodotoksin, Racun Ikan Buntal/Ikan Fugu yang Sangat Mematikan"